Thursday, January 16, 2014
tugas kuliah
6:55 PM | Posted by
ratnairmanurakbar |
Edit Post
1)
Mengapa nativisme menolak pengaruh
pendidikan? Jelaskan alasannya?
Jawab : Karena aliran nativisme
berkeyakinan bahwa anak yang baru lahir membawa bakat, kesanggupan serta
sifat-sifat tertentu dan itulah yang aktif berkuasa dalam pertumbuhan dan
kemajuan,pendidikan tidak berpengaruh dan berkuasa sama sekali. Bakat, kesanggupan
dan sifat-sifat tersebut bersifat keturunan.
Menurut nativisme jika kita
menginginkan manusia menjadi baik, maka yang harus dilakukan adalah memperbaiki
kedua orang tuanya karena orang tuanya lah yang mewarisi faktor-faktor bawaan kepada
anak-anaknya.
2)
Mengapa Nativisme disebut juga pesimis
paedagogik ?
Jawab: Karena aliran
Nativisme
itu menganggap bahwa lingkungan atau pendidikan itu kurang
berpengaruh pada
perkembangan diri anak, jadi aliran ini menganggap lingkungan dan pendidikan itu
tidak penting (mengabaikan lingkungan dan pendidikan) menurut Nativisme
keberhasilan pendidikan itu
hanya berasal dari dalam diri anak itu sendiri.
3)
Mengapa naturalisme menolak pengaruh pendidikan
? jelaskan alasanya !
Jawab: Karena menurut naturalisme semua
anak lahir dengan pembawaan yang baik sesuai dengan kodrat alam dan tak ada
anak yang dilahirkan dengan pembawaan yang jelek, dan menganggap bahwa
pembawaan baik akan rusak karena pengaruh lingkungan sehingga paham ini
menganggap didikan itu kurang penting bagi perkembangan anak, jika anak
dikenalkan pada pendidikan maka akibatnya ia akan mengenal beberapa lingkungan
yang mungkin di antara lingkungan tersebut ada yang membawa dampak negatif.
4)
Mengapa Naturalisme disebut Negative
Paedagogik ?
Jawab: karena menurut aliran Naturalisme
pendidik itu wajib
membiarkan pertumbuhan anak pada alam, dengan kata lain anak tidak memerlukan
pendidikan atau campur
tangan lingkungan, agar
semua pembawaan baik yang sudah ada di dalam diri anak sejak lahir itu tidak
rusak atau tidak berubah menjadi buruk disebabkan oleh manusia
melalui proses dan kegiatan pendidikan atau lingkungan.
5)
Jelaskan perbedaan Nativisme dan Naturalisme
tentang pembawaan manusia!
Jawab: Nativisme adalah pandangan yang
menyatakan bahwa tingkah laku manusia itu tergantung pada pembawaannya sejak
lahir yaitu baik dan buruk.
Naturalise adalah pandangan yang
menyatakan bahwa tingkah laku manusia sesuai dengan kodrat alam atau pembawaan
baik tidak ada yang pembawaan jelek atau buruk.
6)
Mengapa Empirisisme mengaggap penting pendidikan?Jelaskan
alasanya !
Jawab: Karena menurut Empirisisme Manusia dapat dididik menjadi apa
saja (kearah yang baik atau kearah yang buruk) jadi pendidikan diyakini sebagai
pembentukan anak didik, dan pendidikan juga menyediakan lingkungan
pendidikan kepada anak dan akan diterima oleh anak sebagai
pengalaman-pengalaman yang sesuai tentunya sesuai dengan tujuan pendidikan.
7)
Mengapa Konvergasi menganggap pendidikan itu
penting? jelaskan alasanya !
Jawab: Sebab paham konvergensi adalah
paham yang menghargai individu dan lingkungan karena menurutnya pendidikan akan
menyediakan lingkungan bagi manusia agar manusia dapat hidup lebih baik dan
menjadi individu yang yang mandiri.
8)
Jelaskan perbedaan Empirisisme dan Konvergensi
tentang peranan pembawaan terhadap perkembangan manusia.
Jawab: Menurut empirisisme:
perkembangan individu itu di ditentukan oleh pembawaan dari
pengalaman-pengalaman yang diterima
Sedangkan menurut konvergensi:
perkembangan individu itu tidak hanya ditentukan oleh pengalaman saja tetapi lingkungan
juga berpengaruh.
9)
Menurut saudara, mengapa manusia perlu di
didik ? Jelaskan alasan saudara !.
Jawab: Manusia itu perlu di didik karena tanpa pendidikan manusia tidak akan
berkembang dengan baik, dan juga karena manusia itu memiliki
potensi dan akal untuk dapat didik , berbeda dengan hewan tidak dapat didik
karena hewan tidak memiliki akal serta potensi sehingga untuk di didik pun
sulit karena dasar dari makhluk dapat di didik itu adalah memiliki akal dan
juga potensi.
10)
Manusia
itu mempunyai sifat hakiki ? jelaskan maksud sifat hakiki itu!
Jawab : sifat hakiki manusia yaitu
sifat khas yang mutlak perlu ada pada manusia sehingga membuat hal itu
sebagaimana adanya.
11)
Manusia
sebagai mahluk individu sekaligus sebagai mahluk sosial. Jelaskan maksudnya !
Jawab : Manusia sebagai makhluk
individu artinya tiap manusia berhak atas milik pribadinya sendiri dan bisa
disesuaikan dengan lingkungan sekitar. Manusia juga memiliki
pemikiran-pemikiran tentang apa yang menurutnya baik dan sesuai dengan
tindakan-tindakan yang akan diambil.
Manusia sebagai makhluk sosial artinya
manusia membutuhkan orang lain dan lingkungan sosialnya sebagai sarana untuk
bersosialisasi.
12)
Apa
yang dimaksud dengan egois dan sosialis ? jelaskan !
Jawab : egois yaitu sifat/karakter orang
yang suka mengutamakan (menonjolkan) dirinya, mementingkan diri sendiri, tidak
peduli terhadap orang lain.
Sosialis adalah suatu sifat/karakter
orang, kelompok, masyarakat yang mengedepankan satu rasa kebersamaan, yang
mementingkan kehidupan yang baik untuk orang lain, untuk komunitas yang lebih
besar, yang mengedepankan kepentingan bersama lebih baik atau paling tidak sama
baik dengan dirinya, dan yang paling penting tidak mengutamakan ego/kepentingan
diri sendiri.
13) Mengapa
manusia harus membantu manusia lainnya ?
Jawab
: Karena manusia sebagai mahluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri,
membutuhkan orang lain, dan harus saling membantu satu sama lain.
14)
Apa yang dimaksud kata hati tajam dan kata
hati tumpul ? jelaskan !
Jawab : Kata hati
tajam yaitu seseorang yang bisa menilai perbuatan ataupun sikap anatra yang
baik dan yang kurang baik / buruk, termasuk pula dalam pengambilan keputusan
atas dasar pertimbangan yang matang (benar/salah), analisis yang didukung
dengan kecerdasan akal dan budi.
Kata hati tumpul
yaitu seseorang yang tidak bisa menilai perbuatan ataupun sikap antara yang
baik dan yang kurang baik / buruk.
15)
Bagaimana caranya agar kata hati menjadi
tajam ? jelaskan !
Jawab : Supaya kata
hati kita menjadi tajam yaitu dengan menempuh pendidikan, karena pendidikan
bertujuan untuk mengubah kata hati tumpul menjadi tajam, yang ditempuh dengan
melatih kecerdasan dan kepekaan emosi.
16)
Apa yang dimaksud dengan manusia suka pakai
kedok ? jelaskan !
Jawab : Maksud manusia suka pakai kedok
yaitu orang yang suka baik jika didepan orang lain padahal dalam hatinya ia
membenci orang tersebut. Dikatakan memekai kedok karena hati dan perbuatannya
itu berbeda.
17). Apa yang dimaksud dengan kemampuan
menyadari diri?jelaskan!
Jawab: Kemampuan yang dimiliki oleh
manusia untuk menyadari dirinya, berkat adanya kemampuan menyadari diri maka
manusia menyadari bahwa dirinya(akunya)memiliki ciri khas atau karakteristik
dirinya,itulah yang menyebabkan manusia dapat membedakan dirinya dengan aku-aku
yang lain dan dengan non aku(lingkungan fisik).
18). Apa yang dimaksud dengan kemampuan
bereksistensi?jelaskan!
Jawab : Kemampuan menempatkan diri
dan menerobos ruang/tempat dan waktu
dengan adanya kemampuan bereksistensi ini maka pada manuisa terdapat unsur
kebebasan.
19). Jelaskan fungsi kata hati/hati
nurani/qolbu!
Jawab
:
1. Sebagai
pelita yaitu memberi penerangan pada diri manusia tentang baik buruknya
perbuatan
2. Sebagai
pembeda yaitu membedakan mana yang baik dan mana yang buruk
3. Sebagai
penentu yaitu menentukan perbuatan mana yang baik dan perbuatan mana yang buruk
4.
Sebagai pemilih yaitu memilih keputusan mana
yang akan diambil, apakah akan dilakukan atau tidak dilakukan
20). Jelaskan makna moral menurut
behavioristik dan kognitivistik!
Jawab: Menurut Behavioristik: moral tercermin dari tingkah laku, prilaku
dan perbuatan dari diri sendiri
Menurut Kognitivistik: moral tercermin
karena dorongan, alasan,motif dan niat
21). Jelaskan makna tanggung jawab!
Jawab: Keberanian untuk menentukan
sesuatu perbuatan, menerima sanksi apapun yang diberikan atas perbuatan yang
dilakukan dan diterima dengan penuh kesadaran dan kerelaan.
22). Jelaskan hubungan kata hati dengan
moral dan tanggung jawab!
Jawab: Kata hati memberi pedoman untuk
kita dalam berbuat,moral yaitu melakukan perbuatan yang sesuai dengan kata
hati,dan tanggung jawab merupakan kesediaan/keberanian untuk menerima
konsekuensi/resiko dari perbuatan yang dilakukan.
Subscribe to:
Posts (Atom)
Popular Posts
-
Biaya Produksi MATERI d iajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Ekonomi Mikro O leh : Ratna Irmayanti ...
-
BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Pada zaman sekarang baik individu maupun organisasi masih banyak yang belum mampu untuk menerap...
-
MAKALAH Modernisasi dan Globalisasi Di Ajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah Pendidikan Lingkungan Sosial Budaya dan Te...
-
PSIKOLOGI UMUM MAKALAH Diajukan sebagai tugas mata kuliah Pengantar Ilmu Sosial Disusun oleh: Ratna Irmayanti 2...
-
1) Mengapa nativisme menolak pengaruh pendidikan? Jelaskan alasannya? Jawab : Karena aliran nativisme berkeyakinan bahwa anak yang...